Hannover: Rastiland
Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh.. Bismillahirrohmaanirrohiim.. Rastiland menjadi tujuan taman bermain untuk anak-anak Indonesia yang berada di Hannover. Taman bermain biasanya identik dengan permainan yang seru yang mayoritas untuk anak-anak besar. Rastiland berbeda..
Lokasi Rastiland
Rastiland tidak berada di dalam kota Hannover. Lebih tepatnya taman bermain ini berada di wilayah area kota tetangga dari Hannover, yaitu Hildesheim. Itupun juga tidak berada di tengah kota Hildesheim. Taman bermain seperti ini biasanya di Jerman ditempatkan di luar kota dengan wilayah taman bermain yang cukup luas.
Berdasarkan pengalaman kami Rastiland dapat dicapai dengan transportasi publik. Namun, jika ingin lebih nyaman memang paling enak dengan menggunakan kendaraan pribadi.
Jika memilih menggunakan transportasi umum dari Hannover bisa menggunakan kereta regional Metronom tujuan Goettingen. Setelah tiga stasiun dari Hannover, yaitu Elze, tukar kereta regional lainnya. Naiki kereta tujuan Bünde kemudian turun di stasiun Osterwald.
Dari stasiun bisa berjalan kaki yang jarak tempuhnya cukup lumayan menurutku. Alternatif lainnya adalah memanfaatkan transportasi milik daerah lokal disana, yang disebut dengan Bürgerbus Salzhemmendorf.
Tiket
Taman bermain ini selama liburan musim panas, yaitu bulan Juli dan Agustus buka setiap hari. Pengunjung dapat menikmati semua atraksi yang ada disana mulai pukul 10 pagi sampai dengan pukul 18. Di luar liburan musim panas Rastiland tidak buka setiap hari. Biasanya dibuka hanya di akhir pekan saja tidak dihari sekolah.
Untuk tiket masuknya ada beberapa harga berbeda. Seperti biasa anak yang berusia dibawa tiga tahun tidak ditarik biaya. Anak usia tiga sampai sebelas tahun harus membeli tiket seharga 29.50 Euro. Selain itu harga tiket masuknya sebesar 35 Euro.
Bagaimana mahal atau tidak?
Menurutku mahal atau tidak itu subyektif ya. Pada saat tahun lalu kami sekeluarga berkunjung kesana kebetulan pengunjung taman bermain saat itu tidak terlalu ramai. Semua atraksi yang ada disana bisa dikatakan tidak perlu mengantri lama. Kami dapat bermain berkali-kali sampai puas.
Dengan kondisi seperti itu biaya masuk yang kami bayar terasa terbayar lunas dengan kepuasan yang kami peroleh.
Atraksi
Salam,
-ameliasusilo-