Apa Yang Terjadi di Warntag 2020 Lalu?
Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh..
Bismillahirrohmaanirrohiim..
Awalnya aku mengetahui berita mengenai Warntag ini dari Whatsappgroup kelas percakapan bahasa Jerman. Guru kami menginformasikan hal tersebut serta memberikan tautan dari portal berita terpercaya. Ternyata beberapa dari teman-teman sekelas sudah terlebih dahulu mengetahui berita tersebut.
Penjelasan mengenai apakah Warntag yang diadakan oleh pemerintah Jerman dapat dibaca dicerita: Warntag 2020.
Segera setelah aku mengetahui berita tentang #warntag2020 lalu, aku pun bertanya kepada suamiku. Siapa tahu dia sudah lebih tahu terlebih dahulu dan memiliki informasi yang lebih jelas dari kantornya. Ternyata beliau tidak mengetahui berita tersebut. Tidak ada pemberitahuan apapun dari kantornya.
Aku langsung membayangkan bunyi sirene yang sangat keras dan berdurasi cukup lama seperti halnya ketika melihat film-film jaman dahulu. Film dokumenter tentang perang dunia ke-2 yang masih berwarna hitam putih biasanya ada adegan dimana sirene berbunyi menandakan ada pesawat musuh yang mendekati kota tertentu. Kemudian warganya yang berada di jalan segera dipandu oleh polisi untuk menuju lokasi-lokasi perlindungan. Adakah yang pernah menonton fim yang sama?
Pada saat hari H, aku ada jadwal kelas coaching program yang sedang kuikuti. Lokasinya berada di dekat Hauptbahnhof atau stasiun pusat. Dari segi lokasi, sekolahku ini berada di tengah kota. Aku membayangkan suara sirene nanti akan terdengar sangat jelas. Pada saat kelas dimulai, coach kami pun menyapa dan membuka percakapan dengan bahasan mengenai Warntag ini. Kami semua menanti apakah yang terjadi.
Akupun teringat anakku yang sedang berada di Kindergarten. Apa yang kira-kira terjadi di Kindergarten dengan banyak anak-anak dari usia 1-6 tahun ketika bunyi suara sirine terdengar cukup keras dan lama? Bagaimana cara guru-gurunya menenangkan anak-anak tersebut?
Lalu apa yang terjadi?
Pukul 11.00 tidak ada bunyi suara apapun. Jendela ruang kelas terbuka dan ruang kelas kami mengarah ke pusat kota. Mustahil bila tidak terdengar suara. Aku berpikir ahh mungkin bunyi suaranya agak terlambat.
Waktu pun berlalu dan tidak ada suara apapun. Kebetulan memori di telepon selulerku penuh sehingga aku sudah tidak bisa lagi mengunduh aplikasi peringatan. Jadi di teleponku sudah pasti tidak ada peringatan yang kuterima.
Tiba-tiba kelas yang hening dipecahkan oleh salah satu temanku yang bertanya, “kalian mendengar bunyi sirene?” Waktu sudah menunjukkan hampir pukul 12 siang. Tidak ada satupun dari kami yang mendengar apapun.
Suamiku yang kantornya berlokasi tidak jauh dari pusat kota juga tidak mendengar suara sirene. Pun dengan teman-teman yang tinggal di kecamatan yang sama denganku. Tetapi ternyata temanku yang berada di kota lain mendengar suara sirene. Aku pun mencari berita mengapa bisa ada yang mendengar dan tidak mendengar.
Menurut Tagesschau.de pemerintah Jerman menyatakan adanya permasalahan teknis yang terjadi pada saat pelaksanaan Warntag pada hari Kamis 10 September lalu. Pemberitahuan melalui aplikasi di telepon seluler mengalami keterlambatan karena pada saat yang bersamaan masuk pula berbagai informasi ke sistem pusat selain percobaan Warntag ini. Sehingga sistem aplikasi ini pun tidak berjalan dan menginformasikan Warntag sesuai rencana. Apa yang terjadi pada saat percobaan pertama lalu sedang dievaluasi dan akan diperbaiki untuk pelaksanaan kedepannya.
Welt.de memaparkan bahwa di beberapa negara bagian di Jerman aplikasi Nina dan Katwarn tetap menginformasikan Warntag ini meskipun pesannya mengalami keterlambatan 30 menit dari waktu yang seharusnya. Kemudian di beberapa kota di negara bagian Brandenburg, para penduduknya tetap mendengar suara sirene berbunyi.
Tema Warntag ini menurutku cukup menarik. Salah satu teman di komunitas lintas budaya menceritakan bahwa bunyi sirene ini berbeda tergantung dari temanya apa. Bunyi pemberitahuan tentang A akan berbeda dengan pemberitahuan B.
Sampai saat ini belum ada pemberitahuan apakah akan ada pengulangan dalam waktu dekat atau menunggu Warntag 2021 pada hari Kamis pekan kedua. Apabila ada kabar-kabar lagi tentang hal ini aku akan berbagi lagi disini.
-ameliasusilo-
Referensi:
- Tagesschau.de. Bundesweiter Warntag “Fehlgeschlagen”. https://www.tagesschau.de/inland/warntag-115.html
- Welt.de. Technisches Problem am Warntag. Bundesinnenministerium stuft Probealarm als Fehlschlag ein. https://www.welt.de/vermischtes/article215402552/Warntag-2020-in-Deutschland-Regierung-stuft-Probealarm-als-Fehlschlag-ein.html
0 Comments
Pingback:
ameliasusilo
ealaaaahhhh kecepataan hihihihi